GRAFIK DARI PERSAMAAN MATEMATIKA




MENGGAMBAR GRAFIK DARI PERSAMAAN MATEMATIKA

Pada lembar kerja Word dengan menggunakan data-data yang ada dapatlah menambahkan sebuah grafik. Selain dari data yang sudah terkumpul,
lembar kerja Word juga memungkinkan membuat grafik dari sebuah persamaan matematika. Misalkan persamaan garis lurus atau persamaan kuadrat.

Sebelumnya telah diketahui bahwa untuk mengambar grafik terdapat dua sumbu vertikal dan horisontal. Pada sumbu vertikal biasanya diberi kode x dan horisontal y. Pada tiap sumbunya menjelaskan nilai dari suatu variabel.


MENAMBAHKAN GRAFIK DARI SUATU PERSAMAAAN

Untuk dapat menggambar grafik menggunakan persamaan matematika dapat dilakukan dengan terlebih dahulu menghitung data-data untuk grafik tersebut. Untuk menghitungnya gunakan rumus yang sesuai dengan persamaan matematikanya. Berikut ini contoh menggambarkan grafik Y dari persamaan matematika.

1.      Buat dokumen baru di word
2.      Ketik teks persamaan matematik berikut x + 2y = 7 dan y – 2x = -1
Untuk menggambarkan grafik Y maka terlebih perlu terlebih dahulu mengetahui persamaan Y
Yaitu dari persamaan 1
x + 2y = 7      <=>     y = 3,5 – 0,5x
dan persamaan 2
y – 2x = -1      <=>    y = 2x – 1
3.      Tempatkan krusor dibawah teks no 1
4.    Klik tab insert, kemudian klik tombol Chart di grup ilustrations. Kotak dialog insert akan ditampilkan
5.     Pilih tipe grafik Line dan sub tipe line with markers. Kemudian klik tombol OK. Grafik akan ditambahkan ke halaman dokumen dan jendela excel akan ditampilkan
6.    Ketik data-data berikut di lembar kerja excel. Drag garis biru untuk mengatur sumber data seperti berikut.



 Hapus kolom D dan semua angka yang ada pada range B2:C5. Unutk Series 1 rubah dengan persamaan 1 dan untuk series 2 rubah dengan persamaan 2. Untuk kategori, isikan dengan nilai 0 sampai 7




7.    Selanjutnya pada sel B2 ketik rumus sesuai dengan persamaan 1 yaitu =3,5-(0,5*A2), copy rumus tersebut sampai ke sel B9
8.    Masukan rumus untuk persamaan ke 2 yaitu =(2*A2)-1 di sel C2, copy rumus tersebut sampai ke sel C9



9.      Maka grafik akan terbentuk seperti berikut



Share:

0 comments:

Posting Komentar

PENGUNJUNG